
Kamu suka selfie? Kamu juga suka berlibur ke tempat wisata? Nah, jika berwisata ke tempat yang indah dan asik untuk ber-selfie ria tentu akan semakin menyenangkan. Banyak sekali tempat wisata di Yogyakarta yang menawarkan panorama indah. Dan berikut ini adalah 15 Tempat Wisata di Jogja yang Asik untuk Selfie.
Dengan selfie bareng keluarga, teman dan orang-orang tersayang tentu akan menjadi kenangan yang indah. Mengabadikan moment-moment kebersamaan di tempat dengan suasana alam yang luar biasa. Selain untuk selfi, wisata - wisata jogja juga sering digunakan sebagai lokasi foto model atau bahkan pembuatan sebuah film karena keunikan panoramanya tersebut. Obyek wisata Jogja berikut ini sangat cocok untuk kamu karena disini bisa berfoto / selfie dengan background yang keren dan unik.
Kali Kuning
|
---|
![]() |
Lokasi: di Kecamatan Cangkringan Kabupaten Sleman Daerah Istimewa Yogyakarta
|
Di sini kamu bisa menemukan banyak sekali tempat yang keren untuk berfoto. Bisa di atas tebing atau juga turun ke bawah dan berfoto di antara batu-batu yang besar. ➽ Baca Artikel
|
Pantai Jogan
|
---|
![]() |
Lokasi: di Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta.
|
Meskipun hanya kecil dan tidak bisa mandi atau bermain pasir seperti pantai lainnya, namun air terjun yang ada disini sangat menakjubkan. Suasana yang masih sangat alami karena memang belum terdapat banyak pembangunan. Kamu bisa selfi di dekat air terjun atau bisa juga di atas dengan background pantai. ➽ Baca Artikel
|
Pantai Kesirat
|
---|
![]() |
Lokasi: di Girikarto, Panggang, Gunungkidul, Yogyakarta
|
Pagi hari atau sore hari adalah waktu yang pas untuk ber-selfie disini. Karena memang pemandangan di waktu tersebut amat sangat indah. Terdapat pohon yang tumbuh di tepi tebing seolah menambah pemandangan semakin sempurna.
|
Pantai Pok Tunggal
|
---|
![]() |
Lokasi: di Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta
|
Pasir yang putih bersih dengan hamparan pantai yang luas akan menjadi background selfie yang keren. Disini juga terdapat pohon yang menjadikan pemandangan semakin unik. Kamu bisa selfie di bawah pohon tersebut atau di tengah hamparan pasir dekat payung-payung tempat berteduh. ➽ Baca Artikel ➽ Lihat Gallery Photo
➽ Lihat Video |
Pantai Indrayanti
|
---|
![]() |
Lokasi: di daerah Tepus, Gunungkidul, Yogyakarta
|
Untuk pantai yang satu ini sudah tidak perlu diragukan lagi. Selfie disini benar-benar asik dan banyak tempat. Kamu bisa di pinggir pantai, atau juga bisa naik ke atas bukit yang berada di sebelah timur dan mengambil gambar dari atas. Benar-benar pemandangan yang keren. ➽ Baca Artikel ➽ Lihat Gallery Photo
➽ Lihat Video |
Hutan Pinus Mangunan
|
---|
![]() |
Lokasi: di Dlingo, Mangunan, Bantul, Yogyakarta
|
Saat ini, Hutan Pinus Mangunan juga menjadi tempat favourite anak muda untuk berfoto-foto dengan background pohon pinus. Tidak hanya mereka yang suka sekedar selfie, bahkan juga sering digunakan untuk lokasi pengambilan foto model. ➽ Baca Artikel
|
Puncak Becici
|
---|
![]() |
Lokasi: di Dusun Gunung Cilik, Desa Gunung Mutuk, Dlingo, Bantul, Yogyakarta
|
Memang pemandangan di atas puncak selalu menarik. Sore hare menjelang matahari tenggelam adalah pemandangan yang sempurna untuk berfoto-foto bersama alam. ➽ Baca Artikel
|
Hutan Kalibiru
|
---|
![]() |
Lokasi: di Perbukitan Menoreh, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta
|
Hampir sama dengan Puncak Becici, di Hutan Kalibiru juga menawarkan panorama alam yang luar biasa. Kamu bisa berfoto di atas bukit atau juga bisa selfie di gardu pandang dengan hamparan alam yang luas. ➽ Baca Artikel
|
Puncak Kosakora
|
---|
![]() |
Lokasi: di Desa Ngestirejo, Tanjungsari, Gunungkidul, Yogyakarta
|
Ini juga tempat yang paling populer untuk selfie khususnya mereka yang suka jalan-jalan atau berwisata. Pemandangan disini memang cukup indah. Tak jarang tempat ini juga digunakan untuk pengambilan foto prewedding. Keren kan? ➽ Baca Artikel
|
Embung Batara Sriten
|
---|
![]() |
Lokasi: di Sriten, Pilangrejo, Nglipar, Gunungkidul, Yogyakarta
|
Sebuah embung dengan panorama alam disekitarnya, benar-benar pemandangan yang indah. Selfie disini juga akan kelihatan keren dan asik dengan backgroun air dan alam. ➽ Baca Artikel
|
Gunung Api Purba Nglanggeran
|
---|
![]() |
Lokasi: di Desa Nglangeran, Kec Patuk, Gunung Kidul, Yogyakarta
|
Jika kamu ingin selfie dengan nuansa petualangan, maka tempat wisata gunung kidul yang satu ini sangat cocok. Berdiri di atas batu-batu besar atau di samping papan-papan penunjuk jalan yang memang dibuat sangat unik. ➽ Baca Artikel
|
Embung Nglanggeran
|
---|
![]() |
Lokasi: di Desa Nglangeran, Kec Patuk, Gunung Kidul, Yogyakarta
|
Tempat ini terletak di pinggang Gunung Api Purba Nglanggeran. Sore hari juga waktu yang asik dan indah untuk ber-selfie dengan latar belakang embung dan alam. ➽ Baca Artikel
|
Puncak Suroloyo
|
---|
![]() |
Lokasi: di dusun Keceme, desa Gerbosari, Samigaluh, Kulonprogo, Yogyakarta
|
Tempat yang memang sudah lama dikenal dengan keindahannya. Meskipun untuk menempuh perjalan ke puncak ini cukup menegangkan namun sesampai diatas kamu akan disuguhkan dengan pemandangan yang luar biasa. ➽ Baca Artikel
|
Kebun Teh Nglinggo
|
---|
![]() |
Lokasi: di Nglinggo, Pagerharjo, Samigaluh, Kulon Progo, Yogyakarta
|
Hamparan kebun teh yang hijau dan segar akan menjadi pemandangan yang keren untuk kamu yang suka selfie. Selain itu karena juga berada di dataran tinggi, udara disini masih cukup segar. ➽ Baca Artikel ➽ Lihat Gallery Photo
➽ Lihat Video |
Gumuk Pasir Parangtritis
|
---|
![]() |
Lokasi: di daerah Parangtritis Bantul Yogyakarta
|
Jika kamu ingin selfie dengan background hamparan pasir yang luas seperti du gurun pasir, maka kamu harus datang ke Gumuk Pasir Parangtritis ini karena memang asik juga untuk selfie. Disini juga sering untuk pengambilan foto prewedding. ➽ Baca Artikel
|
Baca Juga:Jembatan - Jembatan Keren untuk Selfie di Jogja yang Mungkin Belum Kamu TauNah itulah 15 Tempat Wisata di Jogja yang Asik untuk Selfie. Kami bisa memilih apakah ingin di daerah pantai atau di tengah alam yang indah. Wisata di Yogyakarta memang sangat banyak dan menarik untuk dikunjungi satu persatu.
jogja keren-keren ya. tadi gue juga baca artikel di yukpegi.com, di jogja banyak jembatan oke buat spot foto. wah, jadi pengen main ke jogja ni...
BalasHapusterimaksih infonya, yuk cek tempat wisata setiap kota terlengkap disini http://wikiwisata.com
BalasHapus